TENTANG PENULIS

     Saya adalah seseorang yang biasa - biasa saja, seorang yang tidak terlalu memiliki banyak kelebihan maupun kekuragan. Hidup sebagai seorang remaja menuju dewasa dengan kehidupan yang biasa - biasa saja. Saya anak yang kurang pandai dalam pergaulan sejak terjadi suatu hal. Saya juga seorang pendiam, pemalu (menjurus kemalu-maluin), kolot, norak, mainstream, cupu, dan seterusnya. Namun jika telah menemukan seseorang teman yang sepikiran, semua itu bisa berupa 181 derajat. Anak ke-2 dari Three Brothers. Kakak saya seorang pria yang memiliki selisih sekitar 3 tahun dari saya sedangkan adik saya seorang wanita yang selisih umurnya cukup jauh, karena terlalu jauhnya umur kita terpaut berbeda saya sampai lupa berapa selisihnya. Ayah saya pekerja sebagai pegaiwai sebuah perusahaan BUMN dan ibu saya adalah seorang ibu rumah tangga yang biasa - biasa saja, sama seperti anaknya ini. Skip ...

     Sekedar informasi, saya lahir di kecamatan Cepu, sebuah kota kecil yang terbelakang berada di kabupaten Blora, Jawa Tengah. Cepu adalah kota minyak yang jaman dahulu, ketika pada masa - masa penjajahan adalah menjadi incaran mulai dari Belanda dan Jepang. Dulu kota Cepu adalah kota yang bisa dibilang kota yang maju baik dalam bidang apapun itu. Salah satu sekolah negeri yang berada dibawah naungan BUMN terdapat di Cepu, yaitu STEM Akamigas. Skip....

     Walaupun saya lahir di Cepu bukan berarti saya bisa disebut Cah Cepu (sebutan bagi mereka anak - anak yang lahir, tumbuh, dan berkembang di kota Cepu). Hanya berselang beberapa tahun setelah kelahiran saya, ayah saya mendapat pemindahan tugas ke Bali, tempat dimana saya mendapatkan banyak sekali pengalaman yang akan selalu saya ingat sepanjang hidup saya. Sebagai keluarga perantauan tentu bukan hal yang mudah. Mengingat image Bali jaman dulu tidaklah seperti image Bali jaman. Skip ....

     Sekian saja tentang saya dan yang terkait. Mohon maaf jika banyak cerita yang terpotong - ptong dan tidak jelas. Jika penasaran dengan hal - hal yang lain tentang hidup saya, semoga itu hanya jadi prasangka saya saja. Skip ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar